Manokwari, TP – Kapolda Papua Barat Irjen pol Dr.Tornagogo Sihombing meletakkan batu pertama untuk pembangunan perumahan Bhayangkara Polda Papua Barat, Jl Trikora Maripi Manokwari, Jumat (26/03).
Kapolda Papua Barat, melalui Kabid Humas, Kombes Pol Adam Erwindi melalui siaran persnya digrup WhatsApp pers dan humas Polda Papua Barat pada, Jumat (26/03) menyampaikan, pembangunan perumahan ini dilakukan sebab merupakan salah satu kebutuhan manusia dan hakekat dari kesejahteraan anggota ada sandang pangan, dan papan.
Menurutnya, Polda Papua Barat akan terus berupaya meningkatkan penyediaan perumahan bagi anggota baik perumahan negara yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) maupun perumahan yang bersubsidi.
Diungkapkannya, pembangunan perumahan yang di bangun bekerjasama dengan PT. Binar Tri Sakti adalah perumahan type 36 dan bersubsidi selama 20 tahun, dan perumahan ini di tujukan kepada anggota polda Papua barat sepanjang menjalani tugas.
Melalui kesempatan itu, Kapolda mengharapkan agar para anggota di Polda Papua Barat terutama bagi yang belum berkeluarga dapat mengambil perumahan ini yang akan dijadikan sebagai perumahan Bhayangkara Polda Papua Barat.
“Saya memberikan apresiasi kepada PT. BTS yang sudah membangun rumah untuk anggota Polda Papua Barat dan terimakasih saya kepada BRI yang telah menjadi mitra yang baik kami dalam masalah kredit anggota kami”,” pungkasnya. [AND-R4]