Manokwari, TP – Kapolda Papua Barat, Irjen Pol Dr Tornagogo Sihombing akan menerjunkan personel untuk melakukan patroli pada saat malam pergantian tahun baru 2020-2021, Kamis (31/12/2020) besok.
Kapolda menerangkan, selain menerjunkan personel untuk patroli pihaknya juga akan menempatkan sejumlah personel dibeberapa titik yang dianggap berpotensi terjadi kerumunan orang banyak.
Menurut Kapolda, penerjunan dan penempatan personel ini dilakukan untuk pengamanan, mengantisipasi potensi kejahatan yang dapat menyebabkan terjadinya gangguan kamtibmas, serta menghindari terjadinya kerumunan orang karena saat ini masih dalam situasi pandemi Covid-19.
Dijelaskannya, saat ini penyebaran wabah pandemi Covid-19 masih menjadi ancaman bagi masyarakat. Media penyebarannya yang begitu cepat dan bisa menular kepada siapa saja dianggap cukup menyeramkan.
Oleh karena itu, Kapolda berharap masyarakat tidak merayakan malam pergantian tahun 2020-2021 secara berlebihan, apalagi menyebabkan terjadinya kerumunan orang yang bisa berpotensi terjadinya penularan virus ini.
“Fokus kita tetap sama pada saat perayaan natal, protokol kesehatan dan aksi teror,” ucap Kapolda kepada wartawan di Mapolda Papua Barat, Jl. Trikora Maripi Manokwari, Selasa (29/12/2020).
Selain hal tersebut, Kapolda juga menegaskan dirinya tidak menginginkan adanya penggunaan petasan pada saat pelaksanaan ibadah di malam pergantian tahun, sebab selain mengganggu konsentrasi dan kenyamanan masyarakat juga berpotensi mengumpulkan orang banyak yang menyebabkan potensi terjadinya penyebaran wabah pandemi Covid-19.
“Saya sudah tegaskan beberapa waktu lalu, karena malam ini juga akan ada ibadah, kita harap masyarakat jangan sampai mengindahkan ini, kami akan patroli,” pungkasnya. (AND-R4)