Manokwari, TP – Selain fokus dengan nasabah, PT Bank Mandiri (Persero) Cabang Manokwari, juga peduli dengan olahraga sepak bola.
Setidaknya hal itu terlihat ketika pihak PT Bank Mandiri (Persero) Cabang Manokwari, melalui program Corporate Social Responsibility (CSR), memberikan bantuan perlengkapan olahraga kepada club sepak bola Cendrawasih Muda (Cenmud) Sanggeng Dalam, Senin (11/2).
Bantuan yang diserahkan di ruangan Kepala Cabang Bank Mandiri, Manokwari ini, diterima langsung oleh Ketua RW.4 Kelurahan Sanggeng, Samuel Inarkombo, disaksikan penasehat Club Cenmud, Yan C Warinussy, SH.
Kepala Cabang Bank Mandiri, Nelson Manginte,S.Pt.MM, mengatakan, kegiatan corporate ini disebut fasilitas umum yang salah satunya berikan kepada Kelurahan Sanggeng.
“Kami memberikan fasilitas umum ini bukan karena wilayah Sanggeng adalah daerah merah, bukan daerah nakal, tetapi Kelurahan Sanggeng ini merupakan bagian dari lingkungan dimana tempat saya bekerja,” kata Manginte kepada para wartawan di ruang kerjanya, usai penyerahan, kemarin.
Manginte mengungkapkan, selain memberikan bantuan perlengkapan olahraga di Kelurahan Sanggeng, pihaknya juga ada membangun 20 puluh fasilitas umum Mandi, Cuci, Kakus (MCK), baik bangunan baru atau pun perbaikan.
“Pembangunan ataupun perbaikan MCK ini kami berikan kepada para orang tua yang ada di Kelurahan Sanggeng, yang terlebih dahulu sudah di nilai oleh teman-teman dari Kelurahan Sanggeng sendiri, bahwa itu tidak mampu,” jelas Manginte.
Manginte menambahkan, sebenarnya kegiatan CSR merupakan lanjutan dari kegiatan CSR tahun 2018 lalu, yang mana pada Agustus 2018 lalu, kegiatan CSR Bank Mandiri, sudah berjalan dan dimulai dengan membangun Taman Baca dan MCK di Pulau Mansinam.
“Selain itu juga kami mau membuat pelatihan membuat tanaman sayuran Hidroponik kepada warga yang ada di Pulau Lemon dan bekerja sama secara individual maupun secara organisasi dengan beberapa Dosen dari Unipa untuk memberikan pelatihan,” tandas Manginte.
Ketua RW 4 Kelurahan Sanggeng, Samuel Inarkombo mengucapkan terima kasih atas kepedulian Bank Mandiri kepada Club Cenmud Sanggeng Dalam.
Dikatakannya, sebagai pemerintahan terendah dirinya bangga dengan kepedulian CSR Bank Mandiri, baik dengan memberikan bantuan perlengkapan olahraga maupun MCK kepada warga Sanggeng.
“Kami menyampaikan terima kasih. Kami akan memiliki sarana ini dan merawatnya untuk mendapatkan prestasi yang baik dibindang sepakbola,” katanya.
Inarkombo mengungkapkan, sebagai ungkapan terima kasih pemuda-pemudi Sanggeng akan membantu menciptakan suasana aman di Sanggeng, dan menjaga aset-aset bank Mandiri sehingga tetap aman.
Sementara, Penasehat Club Cemud, Yan C. Warinussy, mengatakan, sebagai club sepak bola yang berdiri cukup lama di Sanggeng, Cenmud akan menjadikan bantuan perlengkapan olahraga sebagai sarana untuk meningkatkan latihan.
“Saya respon sekali, sangat luar biasa kepedulian dari Bank Mandiri. Saya pikir ini langkah baik dan harus menjadi contoh semua BMUN di Manokwari terutama perbankan,” kata Warinussy.
Ia mengaku, perhatian Bank Mandiri tentu memberikan sebuah tanggung jawab bagi pemuda Sanggeng untuk memberikan jaminan keamanan di lingkungan Sanggeng, terutama menjaga keamanan Bank Mandiri.
“Apa yang dilakukan Bank Mandiri harus menjadi contoh untuk BUMN lain terutama bagi pemerintah daerah untuk dapat memberikan kepedulian kepada masyarakat Sanggeng, sehingga dapat memberikan mereka kesempatan untuk melakukan hidup yang lebih baik,” tandas Warinussy. [CR37-R4]